Rektor Kukuhkan 3512 Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2019 / 2020 UPN Veteran Jawa Timur

Setelah 4 hari pelaksanaan Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) 2019 dilaksanakan, akhirnya 3512 mahasiswa baru dikukuhkan oleh Rektor pada Sabtu (17/8) setelah Upacara Peringatan HUT RI ke 74 tahun 2019. Pengukuhan mahasiswa baru ini ditandai dengan penyematan almamater hijau UPN Veteran Jawa Timur untuk setiap perwakilan mahasiswa baru.

Dalam sambutannya, Rektor UPN Veteran Jawa Timur, Prof. Dr. Ir. Akhmad Fauzi, MMT mengucapkan selamat kepada mahasiswa baru telah bergabung menjadi bagian dari keluarga besar UPN Veteran Jawa Timur yang memiliki tradisi belajar, meneliti dan mengabdi kepada masyarakat yang berakhlaqul karimah serta mempunyai semangat bela negara dalam rangka memacu kemajuan IPTEKS yang harmoni.

“Untuk mahasiswa baru dalam kehidupan kampusnya nanti harus meningkatkan akhlaq mulia, sopan santun, etika luhur serta mencari ilmu dengan 6 aspek yaitu kecerdasan, semangat dan cinta, kesabaran, hormat kepada dosen dan senior serta disiplin waktu” ujar Rektor.

Rektor pun berharap dari UPN Veteran Jawa Timur ini akan lahir generasi terbaik bangsa, yang bekerja untuk kemanusiaan dan kemajuan bangsa. “Di depan kita saat ini banyak tantangan dari perubahan zaman yang sangat cepat yang disebut abad kebangkitan, kalau kita semua tidak sadar untuk belajar cepat dan bekerja cepat maka kita semua akan jadi objek kemajuan bahkan akan menjadi penonton yang tidak mempunyai tiket”

Indonesia yang kaya dengan sumber daya alamnya harus kita lindungim kita amankan, kita kelola seefisien mungkin agar tidak menjadi rusak dan punah. Itulah komitmen sebagai mahasiswa UPN Veteran Jawa Timur untuk kejayaan NKRI.

Kemudian, setelah penyematan almamater hijau, Rektor pun memberikan surat keputusan kepada masing – masing Dekan untuk membina dan membimbing mahasiswa baru agar bisa bersinergi dalam kehidupan kampus agar bisa menyelesaikan studinya tepat waktu.

Feedback

×

Atau mengajukan tiket :

Lapor